BANJARNEGARA: Hujan lebat yang mengguyur wilayah Kecamatan Karangkobar mengakibatkan longsor. Kejadian ini diketahui warga sekitar pukul 22.30 pada Minggu malam (8/3/2020).
Longsoran material tanah beserta pohon bambu menutup akses Jalan Dukuh Karangnangka RT 03 RW 02 Desa Binangun, Kecamatan Karangkobar. Akibatnya, jalan tertutup total untuk sementara waktu.
Menurut sumber anggota RAPI yang berada di lokasi, tinggi tebing sekitar 15 meter, lebar 10 meter dan ketebalan material 2 meter.
Keesokan harinya, material longsoran baru bisa dibersihkan dengan menggunakan alat seadanya, Relawan RAPI, TNI, POLRI dan dibantu warga baru bisa membuka akses jalan sekitar pukul 12.00 karena banyaknya material bambu yang ikut terbawa longsoran, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. (kris.kaenews.com)
Semoga tidak ada longsor yg terjadi di Banjarnegara khususnya daerah pemukiman.cuma Ki listrik wanadadi mati e.apa ana WIT sing rubuh ya
ReplyDelete