BANJARNEGARA- Bupati Banjarnegara Budhi Sarwono kembali menyampaikan informasi terkini terkait perkembangan Covid-19 di kabupaten banjarnegara. dari hasil pemeriksaan Swab didapatkan 3 orang terkonfirmasi positif Covid-19 yang merupakan klaster Gowa-sulawesi selatan.
ketiga orang tersbut yakni tuan 10 dari kecamatan karangkobar, tuan 11 dari kecamatan purwanegara dan tuan 12 dari kecamatan batur. seperti diketahui hasil Rapid Test di kabupaten Banjarnegara semula berjumlah 31 orang, 3 dinyatakan positif Covid-19 dari hail Swab sehingga saat ini ada 28 orang dengan Rapid test positif dan dalam pemantauan serta sedang menunggu hasil Swab.
Dalam jumpa Pers bertempat di Pringgitan pada 27 April 2020 sekitar pukul 10.00 Wib ketua Gugus Tugas percepatan penanganan Covid-19 Budhi Sarwono menjelaskan, saat ini ada total 16 pasien terkonfirmasi positif Covid-19.
Bupati Banjarnegara terus menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk mendoakan saudara saudara kita agar diberikan kekuatan dan segera sembuh sehingga dapat kumpul kembali bersama keluarga.
kemudian Bupati juga meminta masyarakat tidak mengucilkan keluarga dari pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19, PDP maupun ODP. kepada masyarakat yang pulang kampung dan masyarakat yang mengikuti kegiatan keagamaan di Goa Sulawesi selatan, untuk tetap mengiktui protokol kesehatan dan melakukan karantina mandiri di rumah masing-masing. (kris, kaenews.com)
No comments:
Post a Comment